<body><script type="text/javascript"> function setAttributeOnload(object, attribute, val) { if(window.addEventListener) { window.addEventListener('load', function(){ object[attribute] = val; }, false); } else { window.attachEvent('onload', function(){ object[attribute] = val; }); } } </script> <div id="navbar-iframe-container"></div> <script type="text/javascript" src="https://apis.google.com/js/platform.js"></script> <script type="text/javascript"> gapi.load("gapi.iframes:gapi.iframes.style.bubble", function() { if (gapi.iframes && gapi.iframes.getContext) { gapi.iframes.getContext().openChild({ url: 'https://www.blogger.com/navbar.g?targetBlogID\x3d6724476181307640573\x26blogName\x3dInfoGaya+Fashion\x26publishMode\x3dPUBLISH_MODE_BLOGSPOT\x26navbarType\x3dBLUE\x26layoutType\x3dCLASSIC\x26searchRoot\x3dhttps://infogaya-fashion.blogspot.com/search\x26blogLocale\x3din\x26v\x3d2\x26homepageUrl\x3dhttp://infogaya-fashion.blogspot.com/\x26vt\x3d149459578150898663', where: document.getElementById("navbar-iframe-container"), id: "navbar-iframe" }); } }); </script>

Sabtu, 11 Mei 2013

Paula Meliana Tampilkan 'Riche' di JF3

Kelapa Gading Jakarta 11 Mei 2013 - Pada ajang Jakarta Fashion & Food Festival 2013 di Ballroom Harris Hotel Kompleks Kelapa Gading Mall, Sabtu (11/5) di Jakarta, dan pada bagian Fashion Show 'Sinergy'  dari Tujuh Desainer Independen, Paula Meliana menampilkan gaun-gaun pengantin dengan mengusung tema 'Riche' yang diambil dari bahasa Inggris dan berarti kekayaan, power dalam versi modern.

Dengan menggunakan warna-warna putih, merah dan kuning yang merupakan warna-warna hits. Kuning warna yang menjadi popular belakangan ini, Merah melambangkan keagungan, kemewahan dengan versi modern.

Cuttingnya melekat tubuh, walau ada material kain yang menumpuk namun menonjolkan tubuh sehingga terkesan ramping dan tinggi, terlihat elegan, dengan simpul-simpul desain yang melakukan  melakukan kemewahan. Penggunaan brukat, sifon, tafetta, organza sutera dengan menampilkan ornamen handmate untuk kebaya baik lengan pendek maupun lengan panjang, serta batik melambangkan budaya Indonesia. Dan ada lima gaun malam dengan warna-warna merah, putih dan kuning. Dengan representasi ini diharapkan setiap orang yang akan pergi ke pesta atau cocktail party, dapat menggunakan salah satu kreasi Paula Meliana, karena kreasi ini melengkapi dari segi kebaya dan gaunnya.

Paula Meliana adalah putri sulung dari Eva Bun. Beliau adalah Designer dan Make Up Artist. Paula Meliana juga pernah mendesign gaun khusus untuk Miss Universe, selain menggeluti bisnis di bidang jasa pesta perkawinan. Ia sangat berpengalaman dalam dunia wedding (flower arrangement, cake decorating, wedding organizing). Artinya sudah banyak dimuat di berbagai majalah dan surat kabar, bahkan juga telah banyak Menjadi pembicara tamu di beberapa universitas ternama di Jakarta.

Selain sebagai Make Up Artist dan Designer, Paula Meliana yang merupakan lulusan dari Fashion Institute of Design and Merchandising, Los Angeles, California USA ini juga menjabat sebagai General Manager di Eva Bun Wedding Gallery dan sebagai Principal di Eva Bun Academy.

Sebagai seorang multitalenta Paula Meliana juga menerbitkan buku hasil karyanya yang berjudul I Am A Fashion Designer. Buku ini berisi luapan pemikiran dan juga pengalaman Fashion Designer Paula Meliana yang dituliskan apa adanya. Dilengkapi kiat praktis, panduan dan jalan untuk memulai impian sebagai seorang Designer. Buku ini tersedia di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia atau dapat diperoleh di show room EVA BUN WEDDINGGALLERY.

Beliau pun aktif di dalam dunia fashion dan sudah 2 kali mengikuti event fashion show bergengsi di Jakarta yaitu Jakarta Fashion Week. Gebrakan terakhir dari seorang Paula Meliana adalah menerima penghargaan dari MURI atas "FASHION THEATRICAL YANG TERUNIK YANG MENGGUNAKAN LIVE MANNEQUIN TERBANYAK DI MALL".

Fashion show kali ini akan menampilkan koleksi-koleksi terbaru gaun-gaun nan cantik yang didesign oleh Paula Meliana. Pemilihan bahan-bahan yang nyaman di tubuh dan penggunaan detail serta pernak-pernik lainnya menjadi inspirasi dalam menciptakan kreasi terbarunya. Melalui kombinasi warna-warna pengantin yang putih, reme dan off white dirancang sedemikian rupa dengan embroidery, borcade, lace. Dengan bahan-bahan satin duchess, tulle, organza, menghasilkan kreasi-kreasi unik, elegan dan klasik.

Tentang Eva Bun Wedding Gallery
Eva Bun Wedding Gallery merupakan sebuah usaha jasa penyedia kebutuhan Pernikahan yang berorientasi dengan kecantikan telah berdiri selama lebih dari 27 tahun dan saat ini mempunyai berbagai fasilitas kecantikan seperti kebutuhan pengantin, gaun malam, kebaya modifikasi, baju tradisional, salon kecantikan, dekorasi pesta, foto studio, dan sebagainya. Eva Bun Wedding Gallery yang berkantor pusat di Hayam Wuruk Jakarta Pusat, dengan cabang di Mall Artha Gading, Bellagio Butique Mall, dan di Bandung di Jl. Kembar Mas.

Adapun prestasi yang telah diukir antara lain:
  • Terpilih sebagai salah satu perusahaan yang mengikuti market survey yang diselenggarakan oleh pemerintah ke Eropa : Italia, Inggris, Perancis dan Jerman pada tahun 1990.
  • Tercatat di Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai pembuat gaun pengantin raksasa.
  • Tercatat di Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai pembuat kue pengantin dari 186.000 batang korek api.
  • Selama 2 (dua) tahun berturut-turut menyelenggarakan event pameran yang dihadiri oleh Miss Universe dan Putri Indonesia dengan mengenakan busana kreasi Eva Bun.
  • Team Artistik EVA BUN yang aktif di berbagai acara televisi (sinetron, dll), majalah maupun tabloid terkemuka.

Label: , , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda